Content marketing merupakan bagian dari pemasaran suatu kegiatan bisnis dengan membuat dan mendistribusikan konten yang relevan untuk menarik, memperoleh, dan melibatkan target konsumen. Teknik pemasaran ini salah satu teknik dalam kegiatan pemasaran yang paling efektif bila kita bandingkan dengan teknik lainnya. Namun begitu tidak semua content marketing dapat secara efektif menarik konsumen untuk berkunjung dan memutuskan untuk membeli.
Oleh karena itu Anda sebagai pemilik bisnis harus memastikan upaya dalam content marketing tersebut efektif dan menciptakan sesuatu berkualitas. Untuk mencapai hal tersebut ada beberapa catatan yang harus Anda perhatikan sebagai berikut:
Lakukan Riset
Ini merupakan tahapan pertama sebelum melakukan content marketing. Riset adalah sesuatu yang krusial karena menjadi batu loncatan untuk langkah-langkah berikutnya. Lakukan riset terhadap topik yang laris, konsumen yang akan menjadi target, tren yang sedang berkembang, kompetitor serta media yang akan di gunakan. Riset ini bisa di tempuh dengan melakukan studi terhadap media dan literatur, survei kecil-kecilan pada calon konsumen ataupun wawancara.
Tentukan Target
Ketika ingin melakukan pemasaran, baiknya Anda menentukan target dulu. Setelah mengetahui target sasaran, Anda perlu mengetahui lebih dalam mengenai lokasi geografis, pekerjaan, rata – rata pendapatan mereka, cara komunikasi dan karakter yang ada. Dengan informasi tersebut nantinya konten-konten yang tersaji lebih fokus dan terarah sehingga tepat sasaran. Anda pun dapat menentukan gaya bahasa dan isi konten yang sesuai.
Jangan Hanya Fokus untuk Berjualan
Kegiatan marketing memang menyasar untuk menggaet konsumen sebanyak-banyaknya. Namun untuk mendapatkan hasil jangka panjang, sebaiknya jangan terlalu fokus untuk berjualan. Buatlah konten pemasaran yang tidak hanya bertujuan memengaruhi, tapi juga benar-benar menghibur, menghibur dan membawa dampak yang baik bagi masyarakat.
Personalisasi Konten
Orang-orang pasti tertarik dengan sesuatu yang spesifik untuknya. Hal ini pun berlaku untuk konten pemasaran. Buatlah konten yang memang spesifik untuk konsumen Anda. Namun ini bukan berarti Anda harus membuat ribuan konten untuk setiap konsumen. Buatlah konten yang dekat dengan kehidupan dan permasalahan konsumen Anda. Berikan sesuatu yang bermanfaat di dalamnya, lalu hubungkan dengan produk serta layanan yang di tawarkan.
Mengikuti Tren
Untuk membuat konten yang menarik, Anda juga harus mengikuti tren yang berkembang. Coba perhatikan apa yang sedang menjadi perbincangan target pasar Anda. Untuk mempermudah Anda dapat mencari tahu melalui Google Trends. Karena sebagian besar pengguna internet saat ini mencari sesuatu yang di butuhkan menggunakan mesin pencari Google.
Gunakan Media Sosial Secara Efektif
Media sosial selalu menjadi tempat yang tepat untuk meng-upload konten untuk promosi. Selain karena penggunaannya yang cuma-cuma, media sosial juga menjadi tempat interaksi masyarakat saat ini. Anda bisa memanfaatkan seluruh media sosial yang ada seperti Instagram, Facebook,Twitter, Whatsapp, Line, Youtube dan lain sebagainya. Namun agar penggunaan media sosial Anda lebih efektif dan efisien, perbanyak promosi di media sosial yang menjadi target pasar.
Analisis Kinerja Konten
Untuk mengetahui performa konten yang Anda sajikan, lakukan analisis terhadap kinerja konten tersebut. Apakah mengalami peningkatan atau justru menurun? Lakukan pengecekan ini secara berkala. Untuk hal ini Anda juga dapat menggunakan bantuan website seperti Google Analytics. Evaluasi hasil analisis kinerja konten ini dan gunakan sebagai patokan dalam menyusun strategi pemasaran dan konten selanjutnya.
Siapkan Branding
Jangan langsung puas ketika sudah meng-upload konten Anda ke berbagai platform. Karena belum tentu jumlah orang yang melihat dan terpengaruh dengan konten Anda sebanyak yang Anda harapkan. Oleh karena itu lakukan branding dan promosi lebih lanjut untuk hasil yang lebih maksimal. Lakukan branding dengan konsep yang khas, menguatkan konten dan jalin komunikasi yang baik dengan audiens Anda. Selain itu distribusikan pula konten Anda secara continue untuk mempertahankan konsumen lama serta menggaet konsumen baru.
Demikian artikel “Bagaimana Memaksimalkan Content Marketing?”. Bila Anda suka dengan artikel ini, bisa sebar luaskan. Bagi yang memiliki saran dan kritik bisa sampaikan pada kolom komentar, terima kasih.